Ada beberapa faktor mendasar sebuah kuliner bisa terkenal sampai mancanegara, selain rasanya harus enak, gurih hingga diterima semua orang, faktor budaya juga mempengaruhi. Hal ini jutru bertolak belakang dengan beberapa makanan ini, makanan ini justru terkenal bukan karena rasanya tapi tampilannya yang bisa bikin kamu muntah.
Tapi meski tampilannya yang bakal membuatmu kehilangan nafsu makan, makanan ini justru menjadi primadona di kalangan wisatawan. Berikut beberapa makanan menjijikan di seluruh dunia,
Tapi meski tampilannya yang bakal membuatmu kehilangan nafsu makan, makanan ini justru menjadi primadona di kalangan wisatawan. Berikut beberapa makanan menjijikan di seluruh dunia,
1.Kaviak
Kaviak adalah makanan tradisional Greenland. Sajian ini dibuat dari burung auk yang difermentasikan di dalam kulit anjing laut. Kaviak biasa di hidangkan pada acara ulang tahun atau acara pernikahan.
2.Bola mata tuna
Mata tuna seukuran telapak tangan Anda akan disajikan dengan dashi ringan serta saus kedelai. Rasanya seperti cumi-cumi dan dikelilingi lemak ikan. Untuk memasaknya, Anda cukup medidihkan air panas. Makanan yang cukup murah ini bisa ditemukan di dataran Jepang.
3.Tarantula goreng
Makanan ini dianggap paling lezat di Kamboja. Tarantula besar biasanya disajikan dalam campuran gula, garam, bawang putih, serta MSG di dalam minyak goreng yang mendidih.
4.Khash
Semangkuk Khash adalah hidangan yang sangat diincar pada musim dingin di Armenia. Makanan yang terbuat dari rebusan kepala, babat, hingga kaki sapi yang direbus sepanjang malam menggunakan kaldu penuh rasa.
5.Surstromming
Ini adalah ikan harring yang difermentasikan dengan cara Swedia. Proses fermentasi berlangsung sekitar enam bulan dan hanya menambahkan garam untuk memastikan ikan tidak terurai.
Apakah kamu berani mencicipinya?
ConversionConversion EmoticonEmoticon